Logo Web Wamena

on . Hits: 28

Awali 2026 dengan Komitmen Integritas, PA Wamena Targetkan Predikat WBK

WhatsApp Image 2026 01 05 at 23.16.14

WAMENA – Pengadilan Agama (PA) Wamena menggelar Apel Senin Pagi pada 5 Januari 2026 sebagai momentum awal tahun untuk menegaskan komitmen seluruh aparatur sipil negara dalam menjaga integritas dan meningkatkan kualitas pelayanan publik. Kegiatan yang berlangsung di halaman depan kantor PA Wamena pukul 08.00 WIT ini dihadiri oleh seluruh pimpinan dan pegawai tanpa terkecuali.

Ketua Pengadilan Agama Wamena, YM. Bapak Taufiqurrahman, S.H.I., M.H., selaku pembina apel menyampaikan beberapa arahan strategis untuk mewujudkan target institusi sebagai Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) di tahun 2026.

"Awal tahun ini harus menjadi momentum muhasabah dan evaluasi terhadap pekerjaan yang telah kita laksanakan. Kita harus tetap mempertahankan prestasi yang sudah didapat, menjaga integritas dan kedisiplinan," tegas Ketua PA Wamena dalam amanatnya.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua PA Wamena memberikan apresiasi kepada seluruh pegawai atas kinerja yang telah ditunjukkan selama tahun 2025. Ia menekankan pentingnya menjaga integritas dan kedisiplinan sebagai fondasi utama dalam menjalankan tugas pelayanan publik di bidang peradilan agama.

Ketua PA Wamena juga mengajak seluruh pimpinan dan pegawai untuk saling mendoakan agar senantiasa diberikan kesehatan dan keselamatan dalam menjalankan tugas. "Mari kita berdoa bersama agar kita semua diberi kekuatan dan perlindungan dalam bekerja melayani masyarakat," ujarnya.

Lebih lanjut, Ketua PA Wamena menginformasikan bahwa pada pukul 14.00 WIT hari yang sama akan dilaksanakan penandatanganan pakta integritas, perjanjian kinerja, dan komitmen bersama menuju Wilayah Bebas Korupsi. Langkah ini merupakan bagian dari upaya sistematis PA Wamena dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan yang bersih dan akuntabel.

"Penandatanganan ini bukan sekadar formalitas, tetapi komitmen nyata kita bersama untuk menjaga kepercayaan masyarakat terhadap lembaga peradilan," tegasnya.

Pada akhir amanat, Ketua PA Wamena mengingatkan seluruh pegawai untuk segera menyusun program kerja masing-masing unit. Program kerja tersebut akan dibahas dalam rapat koordinasi yang dijadwalkan pada Rabu, 7 Januari 2026.

Kegiatan apel Senin pagi ini menjadi bukti keseriusan PA Wamena dalam membangun budaya kerja yang berkualitas, berintegritas, dan berorientasi pada pelayanan prima kepada masyarakat pencari keadilan di wilayah Pegunungan Papua.


 

Penulis: Fakih Zaukul Hanif

Informasi PA Wamena

Gugatan Sederhana 2Mediasi 5

Video PA Wamena

 

 

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Wamena

Jl. Yos Sudarso, Wamena, Kabupaten Jayawijaya, Provinsi Papua Pegunungan

Telp/Fax: (0969) 31355 

Email : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Informasi dan Pengaduan: 082226668424

Aplikasi Inovasi Badilag

Gugatan Mandiri

Informasi Perkara

Alamat Kami

Modified by PA Wamena @ 2024
WhatsApp-Button aco pa